WNDW: Penyambungan panel-panel surya
Sekumpulan panel surya atau solar panel array adalah sekumpulan panel-panel surya yang secara elektrik saling tersambung dan terpasang pada semacam struktur penopang. Menggunakan sekumpulan panel surya memungkinkan anda untuk membangkitkan tegangan dan arus yang lebih besar daripada apa yang mungkin dibangkitkan oleh satu panel surya. Panel-panel saling tersambung sedemikian rupa bahwa tegangan yang dihasilkan berdekatan dengan (namun lebih besar daripada) tegangan baterai, dan bahwa arus yang dihasilkan cukup untuk menghidupkan peralatan dan untuk mengisi baterai.
Menyambung panel-panel surya dalam konfigurasi seri akan meningkatkan tegangan yang dihasilkan. Menyambung panel-panel dalam konfigurasi paralel akan meningkatkan arus. Jumlah panel-panel yang digunakan sebaiknya ditambah sampai banyaknya daya yang dibangkitkan sedikit melebihi kebutuhan beban anda.
Adalah sangat penting bahwa semua panel dalam array anda seidentik mungkin. Dalam array, anda sebaiknya menggunakan panel-panel bermerek dan berkarakteristik yang sama karena perbedaan sedikit dalam kondisi operasi mereka akan mempunyai dampak besar pada kesehatan dan kinerja sistem anda. Bahkan panel-panel yang mempunyai penilaian kinerja yang sama biasanya akan menunjukkan suatu varian dalam sifat mereka karena proses pembuatan. Sifat operasi sesungguhnya dari dua panel dari vendor yang sama dapat bervariasi sampai ±10%.
Jika dimungkinkan, adalah gagasan yang baik untuk menguji kinerja nyata panel-panel individu untuk mengecek karakteristik operasi mereka sebelum mengumpulkan mereka ke dalam array.
Pranala Menarik
- WNDW
- Pembangkit Daya Surya
- Energi surya
- Bagaimana dengan daya angin?
- Komponen sistem Photovoltaic
- Panel surya (Solar Panel)
- Baterai (Battery)
- Pengatur (Regulator)
- Konverter (Converter)
- Beban (Load)
- Menyatukan semua menjadi satu kesatuan
- Panel surya
- Parameter panel surya
- Parameter panel untuk menentukan ukuran sistem
- Penyambungan panel-panel surya
- Bagaimana caranya untuk memilih panel yang baik
- Baterai
- Macam baterai
- Memakai baterai mobil
- Kondisi penyimpanan (State of Charge)
- Parameter baterai
- Mengukur kondisi penyimpanan daya baterai
- Perlindungan baterai dan pengatur
- Efek temperatur
- Bagaimana caranya untuk memilih baterai yang baik
- Ekspetasi umur versus banyaknya siklus
- Regulator penyimpanan daya
- Parameter pengatur
- Konverter
- Peralatan atau beban
- Memilih tegangan
- Memasang kabel
- Orientasi panel surya
- Bagaimana caranya untuk menentukan ukuran sistem fotovoltaik anda