WNDW: Evaluasi setiap permintaan yang potensial

From OnnoWiki
Jump to navigation Jump to search

Tahap selanjutnya dalam mengembangkan model bisnis libatkan masukan dari permintaan masyarakat untuk produk dan layanan jaringan. Pertama, identifikasikan, perorangan, group dan organisasi di masyarakat yang mempunyai kebutuhan akan informasi dan akan mendapatkan manfaat dari jaringan wireles yang anda tawarkan. Pemakai yang potensial dapat terdiri dari berbagai macam individu atau perorangan maupun organisasi yang sangat besar, tapi tidak terbatas seperti :

  • Asosiasi petani, dan koperasi
  • Kelompok-kelompok Perempuan
  • Sekolah dan Universitas
  • Bisnis dan wiraswasta
  • Kelompok keagamaan
  • Lembaga Swadaya Masyarakat ataupun International
  • Agen Lokal dan Pemerintah
  • Stasiun Radio
  • Organisasi di Industri Wisata

Setelah membuat daftar kelompok pemakai jaringan yang potensial, anda harus menentukan kebutuhan mereka akan akses Informasi dan komunikasi, seringkali orang bingung dengan apa yang dibutuhkan. Seorang petani butuh mengumpulkan informasi tentang harga pasar dan situasi cuaca untuk memperbaiki panen dan penjualan mereka. Informasi ini bisa mereka dapatkan melalui internet, namun petani juga dapat informasi melalui SMS lewat Handphone atau lewat VOIP (telepon internet). Penting juga untuk membedakan antara kebutuhan dan layanan karena ada beragam cara yang dapat digunakan memenuhi kebutuhan petani itu. Jaringan wireless anda harus melihat mana yang terbaik agar dapat memenuhi kebutuhan petani, menciptakan suatu cara yang murah bagi pelanggan.

Pada saat kita melakukan penelitian akan kebutuhan masyarakat, dan penting untuk bagaimana jaringan dapat membawa manfaat kepada penggunanya. Contoh : di kota kecil Douentza, Mali, seorang manajer telecenter mengevaluasi manfaat potensial dari membangun jaringan wireless melalui diskusi dengan beberapa organisasi lokal. Dia menginterview sebuah LSM Lokal dan mendiskusikan kebutuhan mereka untuk mengirim laporan ke kantor pusat di Bamako. Saat itu, tidak ada akses internet di Douentza, untuk mengirim salinan laporan saja mereka mengirim seorang staf nya ke Mopti sebulan sekali, hasilnya biaya transportasi dan penginapan yang dikeluarkan selama beberapa hari dalam sebulan dapat mengurangi pendapatan mereka. Ketika manajer telecenter menghitung-hitung, total biaya bulanan yang dikeluarkan per bulan oleh LSM tsb, dia dapat memperlihatkan betapa Internet sangat membantu dan mendatang manfaat, sehingga mereka dapat menekan biaya yang dikeluarkan organisasi.

Bantuan dari mitra kunci mungkin juga di perlukan untuk memastikan keberlanjutan untuk jaringan wireless anda. Dalam tahap ini, anda perlu berhubungan dengan mitra potensial dan menggali kerjasama yang saling menguntungkan.

Anda dapat mengevaluasi permintaan di masyarakat anda dengan berhubungan dengan pelanggan yang potensial dan menanyakan secaralangsung melalui survey, group diskusi, interview atau pertemuan-pertemuan dalam kota. Melakukan riset melalui review dokumentasi statistik, laporan industri, sensus, majalah, koran dan data sekunder lainnya sangat membantu dalam memberikan gambaran yang lebih jelas dan baik tentang lingkungan anda. Tujuan dari pengumpulan data ini adalah untuk memperoleh pengertian yang menyeluruh akan kebutuhan untuk informasi dan komunikasi di komunitas anda sehingga jaringan yang dibangun dapat memenuhi kebutuhan itu. Seringkali, jaringan wireless tidak berhasil di dunia berkembang karena melupakan tahap-tahap ini. Jaringan wireless anda harus berbasis pada kebutuhan dalam masyarakat. Jika anda membangun jaringan wireless dimana komunitas tidak menemukan manfaat atau tidak mampu membeli layannya, jaringan anda akan pada akhirnya gagal.


Pranala Menarik