X86: Perpustakaan Digital Server Internet OFFLINE

From OnnoWiki
Jump to navigation Jump to search

Cara yang paling sederhana sekali untuk hosting materi ajar secara offline adalah dengan membuat membuat perpustakaan digital offline. Pada dasarnya perpustakaan digital offline sederhana hanya sebuah

Web Server

Semua file / materi ajar diletakan pada sebuah folder yang bisa diakses lewat web. Cuplikan cara membuat Perpustakaan Digital Offline sederhana adalah sebagai berikut,

Instalasi Web Server, misalnya apache, menggunakan perintah

sudo apt update
sudo apt -y install apache2

Buat folder yang bisa di akses melalui web, misalnya

sudo mkdir /var/www/html/library
sudo chmod -Rf 777 /var/www/html

Copy ebook2 dan berbagai materi ajar yang diinginkan ke server Internet Offline. Jika server Internet Offline menggunakan IP address 192.168.0.1 dan openssh-server ter-instalasi, maka dari komputer linux kita dapat menggunakan perintah

scp -r /home/user/materi-ajar/* username@192.168.0.1:/var/www/html/library

Bagi mereka yang menggunakan windows, dapat menggunakan aplikasi winscp untuk melakukan transfer file dari windows ke server linux.

Penampakan di web-nya kira-kira seperti di gambar di bawah ini. Gambar tersebut di ambil di perpustakaan digital sederhana yang dioperasikan di mesin lms.onnocenter.or.id/pustaka/ di Internet.

Folder yang di share ke web akan tampak dan bisa di klik. Untuk men-download ebook / dokumen / video dapat menggunakan klik kanan saja.


Apache-share-folder.png



Pranala Menarik