Restore Backup Course e-Learning

From OnnoWiki
Jump to navigation Jump to search

Salah satu tujuan utama Internet Offline adalah agar siswa / mahasiswa dapat belajar di belajar dari rumah tanpa perlu tergantung pada keberadaan infrastruktur telekomunikasi setempat. Oleh karena itu, salah satu teknik yang biasanya digunakan adalah mengembalikan file kuliah e-Learning yang ada di server Internet ke server e-Learning lokal yang ada di sekolah.

Kebanyakan kampus dan sebagian sekolah saat ini menggunakan moodle untuk memberikan layanan e-Learning. Cara paling sederhana untuk membuat server Internet OFFLINE adalah mengcopy course yang sudah ada di server e-learning ke server Internet OFFLINE. Hal ini dapat dilakukan dengan mudah dengan cara membackup course yang ada di server e-learning, untuk kemudian di restore di server Internet OFFLINE.

Langkah proses backup dan restore kuliah di moodle dapat dilihat secara lebih detail berikut ini.


Gambar: Masuk ke Setting -> Backup

Masuk ke e-Learning online yang ada. Kemudian masuk ke course -> setting -> backup untuk membackup isi dari course tersebut.


Gambar: Menu Backup Course

Pada gambar di atas di perlihatkan menu backup course. Yang perlu di UNCLICK hanya opsi “Include enrolled users” agar siswa/mahasiswa yang ada di course tersebut tidak ikut di backup. Setelah UNCLICK dilakukan selanjutnya klik menu JUMP TO FINAL STEP.



Gambar: Progress Proses Backup

Setelah menu JUMP TO FINAL STEP di klik, maka moodle akan langsung mem-backup kuliah yang kita inginkan dan kita diperlihatkan progress proses backup.


Gambar: Proses Backup Course Selesai.

Saat proses backup selesai maka akan keluar kata-kata, yang kira-kira berbunyi “The backup file was successfully created”. Selanjutnya kita klik tombol CONTINUE untuk melanjutkan.


Gambar: Download file backup course.

Pada menu selanjutnya, kita dapat masuk ke menu “User private backup area” dan klik tombol “Download” dari file yang kita inginkan.

File backup course moodle akan menggunakan extension .mbz. File ini hanya bisa di restore (dikembalikan) di moodle saja. Sering sekali orang berpikir bahwa file .mbz seperti file .zip di windows, bisa kita extrak di komputer windows biasa. Jawaban singkat-nya, file .mbz tidak bisa di extrak di windows, hanya bisa di restore menjadi kuliah di server moodle.

Sangat disarankan untuk mendownload dan menyimpan baik-baik file .mbz di harddisk administrator moodle, supaya sewaktu-waktu kita membutuhkan untuk membuat, mereset kuliah akan dapat dengan mudah dilakukan.

Salah satu kebiasaan yang baik, adalah jangan pernah mendelete atau me-reset sebuah kuliah online jika akan diberikan di semester tahun depan. Akan lebih baik kuliah sebelumnya tetap dibiarkan sebagai arsip, kuliah tahun depan dibuat sebagai course baru ditambahkan tahun dan semester di namanya. Arsip sangat penting artinya terutama pada saat sekolah / kampus akan di akreditasi.

Berikut adalah langkah untuk me-restore backup kuliah menjadi sebuah kuliah yang baru. Langkah pertama adalah masuk ke menu System Administration -> Courses -> Restore Course -> Import a backup file -> Choose a File.


Gambar: Import a backup file

Pada menu Import a backup file kita dapat memilih file file “Choose File” .mbz dari backup kuliah yang ingin di restore. Klik “Upload This File” untuk meng-upload ke server moodle.

Proses restore kursus/course tidak terlalu sukar. Langkah membackup sebuah kursus/kuliah adalah sebagai berikut masuk ke kursus/course > Settings (sebelah kanan atas) > Backup > Backup settings > UNCLICK include enrolled user > JUMP TO FINAL STEP.


Gambar: Saat setting backup sebuah kursus/course.

Kita perlu menunggu beberapa saat agar proses backup tersebut dapat selesai. Setelah selesai kita dapat klik tombol CONTINUE.


Gambar: Tombol CONTINUE setelah backup course selesai.


Gambar: Lokasi file backup kursus/course di User private backup area.

Lokasi file backup (format .mbz) berada di user private backup area. Sangat di sarankan untuk men-download masing-masing file dan menyimpannya baik-baik Untuk me-restore kuliah jika dibutuhkan.