Rackmount

From OnnoWiki
Jump to navigation Jump to search

Rackmount merupakan casing berbentuk tipis, pipih horizontal dan dapat disusun layaknya sebuah rak pada sebuah lemari khusus. Rackmount disusun secara berlapis dari atas ke bawah pada semua cabinet chassis khusus server. Ukuran rackmount berkisar antara :

  • 17” (43mm) x 16.9” (429mm) x 26.5” (673mm)
  • 17.03” (43mm) x 16.93” (430mm) x 27.25” (692mm)
Casing tipe Rackmount

Pada sistem rackmount adalah istilah yang merepresentasikan jumlah unit server yang bisa dipasang pada rak, yaitu 1U, 2U atau 3U. 1U sendiri melambangkan ketebalan (tinggi) server dalam satu 1.75 inchi (44.5mm).

Dengan rackmount maka pengaturan server yang berjumlah lebih dari 2 unit atau lebih akan tertata dengan baik. Rackmount umumnya dipakai institusi yang menggunakan fungsi server berbeda pada satu rak, seperti Web Server, Database Server, dan sebagainya.