RT/RW-Net: Wonosobo

From OnnoWiki
Jump to navigation Jump to search


Date: Sat, 30 Aug 2014 11:04:24 +0700 From: shaka setyawan <shaka.setyawan@gmail.com> To: onno@indo.net.id Subject: Regulasi RT/RW net.


Wonosobo, 30 agustus 2014 Dengan Hormat,

Perkenalkan saya Helmi Setyawan, tinggal di wonosobo jawa tengah.

Bersama surat ini saya ingin menyampaikan keluh kesah teman2 saya sebagai pemain eceran penjualan Bandwidth Internet. bersama dengan perkembangan jaman dan tuntutan tekhnologi maupun akses data yang secara cepat membuat kebutuhan akan akses internet di seluruh lapisan masyarakat sangat tinggi..sedangkan infrasturktur dari pemerintah belum memungkinkan untuk merambah sampai pelosok2 desa. oleh karena itu saya dan teman2 seluruh indoneisa melihat peluang untuk menjual secara eceran ke desa2 pelosok yang belum ada akses internet. Namun seperti yang Bapak ketahui bahwa perkembangan regulasi untuk layanan akses internet seperti kami belum tersentuh dan belum ter akomodir, sehingga kita selalu disudutkan oleh permasalahan perijinan penjualan banwidth, bahkan tidak sedikit yang di razia oleh kominfo dan balai monitoring. kita pemain RT/RW net sangat kesulitan tentang regulasi dari penjualan bandwidth, Kalau mau di samakan dengan ISP kita jauh sangak belum layak untuk memnuhi syarat dari perijinan tersebut. Bisa di ibaratkan para penjual bensin eceran tidak mungkin untuk mencari ijin  seperti penjual bensin kelas SPBU.  Untuk itu saya bersama teman-teman memohon kepada Bapak untuk sekiranya dapat memperjuangkan nasib kami-kami ini agar bisa menjalankan usaha secara legal di negara tercinta kita ini, dan bisa mendukung program pemerintah mengurangi pengangguran membuka lapangan kerja dan melayani akses internet sampai  ke pelosok2 desa.

Demikian surat dari saya, mohon sudi kirannya Bapak memperhatikan pemain RT/RW kelas eceran seperti kami. Terima Kasih