Penguat MOSFET 1 KW

From OnnoWiki
Jump to navigation Jump to search
Date: Wed, 28 Jul 2010 18:36:52 +0800 (SGT)
From: daryono daryono <ddaryono2006@yahoo.com>
Reply-To: orari-news@yahoogroups.com
To: HARC-Indonesia@yahoogroups.com, orari-news@yahoogroups.com
Subject: [orari-news] Mosfet 1 Kilowatt

Bagi yang seneng eksperimen dengan mosfet switching yang diaplikasikan sebagai penguat linear RF ini ada alamat yang menarik :

http://www.rftibe.com/1kw%20rf%20amp.htm

Dengan 16 buah mosfet IRFP450 dan tegangan 70 volt katanya bisa menghasilkan 1 kilowatt RF. Yang menarik adalah konfigurasinya , masing2 8 mosfet diparalel drainnya baru kemudian di pushpull.Nah untuk bagian gatenya tidak diparalel tetapi masing masing di "umpan" dengan trafo (trafo RF tentunya) T2,dimana masing masing primernya dihubungkan secara seri sedangkan sekundernya dihubungkan ke masing2 gate dan tegangan bias. Untuk jelasnya silahkan lihat skemanya. Saya anggap menarik , pertama adalah menggunakan mosfet switching yang murah , yang kedua tidak menggunakan konfigurasi RF combiner yang menggabungkan beberapa penguat pushpull untuk menghasilkan daya yang lebih besar. Boleh dibilang ini adalah satu penguat pushpull yang masing2 sayapnya menggunakan 8 mosfet yang diparalel.

Salam, Daryono


Referensi

Pranala Menarik