OpenBTS: UMTS bagian 1

From OnnoWiki
Jump to navigation Jump to search

Sumber: https://antonraharja.com/2016/04/07/openbts-umts-bagian-1/



Pagi ini jadwal saya ke Universitas Gunadarma untuk melanjutkan riset ngoprek OpenBTS, kali ini kami berniat mencoba OpenBTS-UMTS.

Ya, 3G dengan OpenBTS. 3G dengan perangkat Ettus N210 yang sebelumnya telah dibuatkan artikelnya beberapa waktu lalu, OpenBTS 5.0.

Keseluruhan riset ngoprek dibagi dalam 2 artikel atau 2 bagian:

   Bagian 1 mengenai instalasi aplikasi OpenBTS-UMTS dan inisiasi hardware
   Bagian 2 nanti fokus pada konfigurasi lanjutan dan ujicoba di lapangan

Artikel bagian 1 ini terdiri dari 4 sub-judul:

   Persiapan Software
   Persiapan Hardware
   Instalasi OpenBTS-UMTS
   Konfigurasi Dasar

Harap dicatat bahwa ujicoba belum benar-benar dilakukan pada bagian 1 ini. Saya tidak tahu apakah nanti 3G benar-benar dapat digunakan atau tidak. Atau kesulitan-kesulitan apa yang mungkin akan ditemui saat ujicoba.

Bagian 2 direncanakan untuk di-publish minggu depan.

Mari kita mulai bagian 1.

Persiapan Software

Update Ubuntu: 1 2

sudo apt-get -y update sudo apt-get -y upgrade

Pasang git dan paket development lainnya: 1

sudo apt-get install git autoconf libtool libosip2-dev libortp-dev libusb-1.0-0-dev g++ sqlite3 libsqlite3-dev erlang libreadline6-dev libncurses5-dev libboost-dev bind9 ntp screen

Update dan pasang USRP Hardware Driver (UHD): 1 2 3

sudo add-apt-repository ppa:ettusresearch/uhd sudo apt-get update sudo apt-get install libuhd-dev libuhd003 uhd-host

Persiapkan direktori untuk kode-kode sumber: 1 2

mkdir -p ~/src cd ~/src

Download kode OpenBTS-UMTS dari Github: 1 2 3 4 5

cd ~/src git clone https://github.com/RangeNetworks/OpenBTS-UMTS cd OpenBTS-UMTS git submodule init git submodule update Persiapan Hardware

Hardware yang tersedia adalah sebagai berikut:

   PC Server dengan Core i5 dan RAM 4GB (dan dengan Gigabit Ethernet port)
   Ettus USRP N210 Software Defined Radio (SDR)
   SBX USRP Daughterboard

Hubungkan perangkat SDR anda pada PC server melalui Gigabit Ethernet port.

Konfigurasi IP. Pada artikel ini perangkat SDR dihubungkan ke port eth0: 1

sudo ifconfig eth0 192.168.10.1/24

   Agar konfigurasi IP permanen maka konfigurasi dapat dilakukan melalui /etc/network/interfaces.
   IP default perangkat N210 adalah 192.168.10.2. Setelah anda konfigurasi IP PC server anda dapat mencoba melakukan ping ke IP 192.168.10.2 untuk memastikan perangkat N210 terhubung dengan baik. 

Verifikasi perangkat: 1 2

sudo uhd_find_devices sudo uhd_usrp_probe

   Pastikan device terdeteksi. 

Apabila perangkat terdeteksi namun terdapat pesan agar dilakukan update firmware maka jalankan perintah berikut untuk download image terbaru dari website Ettus: 1

sudo uhd_images_downloader

   Perintah diatas akan download firmware yang sesuai dengan versi UHD nya, dari website Ettus. Saat artikel ini ditulis UHD yang digunakan adalah versi 003.009.003. 

Lanjutkan update firmware: 1

sudo uhd_image_loader --args="type=usrp2,addr=192.168.10.2"

   Seperti perangkat elektronika lainnya, selalu bersiap-siap dan berhati-hati dalam melakukan update firmware. Jangan sampai saat dilakukan proses update perangkat justru powered off.
   Proses update firmware tidak lama, sekitar 1-2 menit saja. 

Setelah update firmware selesai maka restart perangkat N210, matikan dan hidupkan kembali.

Verifikasi perangkat kembali: 1

sudo uhd_usrp_probe

   Pastikan perintah uhd_usrp_probe tidak memperlihatkan pesan error terkait firmware seperti sebelumnya. 

Instalasi OpenBTS-UMTS

Compile dan pasang ASN.1 Compiler: 1 2 3 4 5 6

cd ~/src/OpenBTS-UMTS tar -zxvf asn1c-0.9.23.tar.gz cd vlm-asn1c-0959ffb/ ./configure make sudo make install

   Source code ASN.1 Compiler disertakan dalam OpenBTS-UMTS. 

Compile dan pasang OpenBTS-UMTS: 1 2 3

cd ~/src/OpenBTS-UMTS ./autogen.sh ./configure

Pastikan pada saat ./configure anda dapat melihat baris ini:

checking for UHD... yes

Apabila anda tidak melihat UHD yes berarti ada masalah pada perangkat anda atau versi UHD tidak sesuai dengan image yang tertanam pada perangkat N210. Lakukan kembali bagian Persiapan Hardware diatas dengan baik sebelum melanjutkan.

Lanjutkan kompilasi dan pemasangan OpenBTS-UMTS: 1 2

make sudo make install

OpenBTS-UMTS terpasang di /OpenBTS dan konfigurasinya terpasang di /etc/OpenBTS. Konfigurasi Dasar

Inisiasi konfigurasi OpenBTS-UMTS: 1 2

cd /etc/OpenBTS/ sudo sqlite3 OpenBTS-UMTS.db '.read OpenBTS-UMTS.example.sql'

Verifikasi dengan menjalankan OpenBTS-UMTS: 1 2

cd /OpenBTS/ sudo screen ./OpenBTS-UMTS

   Pastikan anda melihat status system ready dan aplikasi berakhir di prompt OpenBTS tanpa ada pesan-pesan error lainnya.
   Keluar dari menu screen dengan menekan tombol Ctrl+A diikuti tombol Z. 

Konfigurasi lanjutan dapat dilakukan dengan menjalankan OpenBTS-UMTSCLI: 1 2

cd /OpenBTS/ sudo ./OpenBTS-UMTSCLI

Bagian 1 telah selesai.

Bagian 2 segera menyusul ketika sudah tersedia SIM card yang dibuat khusus untuk ujicoba (penjelasan menyusul). Penulis

Artikel ini ditulis oleh Anton Raharja. Ujicoba dibantu oleh Andreas Widodo. About these ads Share this:

   Email
   Print
   inShare

Related

Instalasi dan Konfigurasi OpenBTS 5.0In "Voice and Video over IP"

Ubuntu 9.10 + USB Modem 3G SpeedUp SU-8000UIn "Software"

Update 060124 VoIP RakyatIn "Voice and Video over IP" Categories Voice and Video over IP•Tags 3g, gsm, howto, openbts, umts, voip Post navigation Previous OpenSIPS on Ubuntu Part 2 Next OpenSIPS on Ubuntu Part 3 Leave a Reply, be nice :) Anton Raharja Anton Raharja

Personal Links

   github.com/antonraharja
   scribd.com/antonraharja
   twitter.com/antonrd
   500px.com/antonrd
   Curriculum Vitae

View Full Profile → Open Source

   Briker Open Source IP PBX
   Open Source Cloud VoIP Server
   playSMS Open Source SMS Gateway
   WebRTC Online Meeting Room

Recent Comments Anton Raharja on Do It Yourself IPPBX with Cent… Sergii on Do It Yourself IPPBX with Cent… Anton Raharja on Do It Yourself IPPBX with Cent… Sergii on Do It Yourself IPPBX with Cent… Sergii on Do It Yourself IPPBX with Cent… Tags asterisk banjar book briker centos chat cloud dns docker e164 ejabberd enum forum FOSS freepbx friends gsm howto im internet ippbx jabber jmi laravel Linux LPI me modem naruto network openbts opensips photography php playbilling playSMS prosody security sip sms teleponrakyat ubuntu video voip voiprakyat web webcam Whatever workshop xmpp





Referensi