Hasan Poerbo - komentar Nining I Soesilo AR 76
"Pak Hasan Purbo orangnya baik dan sederhana. Biasanya dosen arsitektur yang kadar ke"seni"annya agak tinggi punya kecenderungan nyentrik, kasar dan seenaknya sendiri, tapi beliau lain. Beliau santun, serius, halus dan sangat punya keinginan membantu anak didiknya. Yang jelas aku sangat berterimakasih karena beliau mau membuat surat pengantar yang amat baik waktu aku mau ambil master di AS sehingga aku diterima di sana (meski nilai S1 ku amburadul, kebanyakan main marching band, majalah Kampus, berenang, basket, PSIK dan lainnya sih..!). Aku diterima di Urban and Regional Planning di University of Iowa sebagai mahasiswa percobaan.
Dekannya mengatakan: "Nining because your undergraduate grade is not proper, but the letter of recomendation says that you are good, and you are already here, because your husband is a student at this university too, and your TOEFL and GRE score are good, ok then, you are accepted as a graduate student under one condition, if your grade at the first semester is low, then you have to quit! Deal?". Jawabku:"Yes, sir"
Karena ancaman itu dan kondisiku sebagai probation student, maka aku belajar setengah mati, dan pada semester 1 itu aku malah nilainya A semua sehingga aku malah dapat beasiswa dari pemerintah Federal AS (graduate tuition grant)
Pak Hasan Purbo mampu melihat dibalik yang amburadul dari mahasiswanya, ada potensi tersembunyi, dan ini adalah ciri khas pendidik yang baik, karena dia tidak menghakimi di satu moment saja, di satu potret statik saja. Beliau lebih mengutamakan proses. Semoga pak Hasan Purbo mendapat tempat di sisi Allah SWT yang baik, karena amalnya banyak.
Nining I Soesilo
AR'76