Core

From OnnoWiki
Jump to navigation Jump to search

Core' merupakan jumlah core yang terdapat dalam processor. Core adalah inti processor yang berfungsi sebagai mesin pengolah utama aliran data (thread) yang masuk kedalam processor. Semakin banyak jumlah core yang tersedia, maka semakin baik komputer melakukan pengolahan aplikasi.

Saat ini produsen utama processor melipat-gandakan jumlah core agar processor dapat melakukan pengolahan multi-tasking dengan jauh lebih baik. Pada server berbasiskan teknologi Intel, terdapat beberapa varian yang memiliki jumlah Core yang disebut sebagai Single Core (jumlah core tunggal), Dual Core (jumlah core dua buah) dan Quad Core (jumlah core 4 buah) pada satu keping Processor.

Era Core dimulai sejak Intel merubah arsitektur dasar (mikro) dari komputer yang mereka buat. Sebelumnya Intel menggunakan micro-architecture yang disebut sebagai NetBurst, lalu menggantinya dengan micro-architecture Core seperti sekarang. Arsitektur Core diklaim memberikan kinerja yang lebih tinggi & daya yang lebih hemat. Micro-architectur merupakan teknologi inti yang membentuk processor secara keseluruhan.