IPv6: Wawancara cyberthread ttg IPv6

From OnnoWiki
Revision as of 04:32, 25 April 2019 by Onnowpurbo (talk | contribs) (Created page with " Subject: Re: Pertanyaan wawancara terkait IPV6 oleh Cyberthreat.id From: "Onno W. Purbo" <onno@indo.net.id> Date: Wed, April 24, 2019 21:31 To: "Oktarina Parami...")
(diff) ← Older revision | Latest revision (diff) | Newer revision → (diff)
Jump to navigation Jump to search
Subject: Re: Pertanyaan wawancara terkait IPV6 oleh Cyberthreat.id
From:    "Onno W. Purbo" <onno@indo.net.id>
Date:    Wed, April 24, 2019 21:31
To:      "Oktarina Paramitha sandy" <oktarinaparamithasandy@gmail.com>
Cc:      onno@indo.net.id


> 1. Apa kegunaan dari IP?


kira-kira kaya nomor telepon kalau di dunia telekomunikasi bedanya ini nomor di tempel di semua alat yang tersambung ke internet

kita mungkin biasanya mengenal nama mesin, seperti, google.com, yahoo.com, facebook.com itu yang digunakan oleh manusia yang pakai internet ...

tapi mesin2 google.com, yaahoo.com, facebook.com sebetulnya berkomunikasi dengan handphone kita pakai nomor IP tsb ..



> 2. Apa perbedaan IP versi 4 dan IP versi 6?

panjang nomornya

IPv4 = 32 bit
IPv6 = 128 bit

kira-kira kaya panjang digit di nomor telepon lah konsekuensinya semakin panjang semakian banyak peralatan yang bisa di beri nomor



> 3. Seperti apa manfaat dari IP versi 6 ini untuk Indonesia?


bukan cuma Indonesia aja tapi buat seluruh dunia

sekarang ini IPv4 sudah kehabisan, artinya untuk dapat nomor IPv4 harus bayar dan semakin hari semakin langka, dan semakin mahal

kalau sampai tidak dapat nomor. ya bayangin aja telepon kita kalau gak punya nomor kaya punya telepon gak ada sim card gak ada yang bisa menghubungi

ini sama aja dengan IPv4, sekarang kondisinya mulai langka, cara menyelamatkan diri-nya ya harus pakai IPv6 yang sekarang ini gratis gak usah bayar dan banyak sekali nomornya

bahkan bisa kasi nomor buat semua lampu yang ada di rumah, di jalan2, bahkan bisa kasi nomor untuk semua lemari es, pintu, jendela akibatnya kita bisa nyala & matiin lampu dll lewat jaringin alatnya sudah di jual lho dibukalapak, tokopedia dll ..


> 4. Seperti apa pengimplementasiannya di Indonesia?


user / pengguna sebetulnya gak perlu tahu bahkan sekarang ini semua HP kita sudah siap pakai IPv6

tinggal operator-nya / ISP-nya aja yang ngeset peralatan-nya dan sebenernya gak perlu beli alat baru sih cuma tinggal set aja ..

cuma yang jadi masalah, banyak yang gak tahu ilmu-nya itu aja sih


> 5. Mengapa sampai saat ini ipv6 ini belum banyak digunakan di Indonesia?


  1. ya pada gak ngerti
  2. regulator-nya juga tidak merasa urgent


> 6. Bagaiman penggunaan IPV6 ini di Negara lain yang ada di asia tenggara atau Negara maju?

Bisa dilihat di

https://www.google.com/intl/en/ipv6/statistics.html
https://www.google.com/intl/en/ipv6/statistics.html#tab=per-country-ipv6-adoption

Tolong di capture screen terutama URL yang kedua

Gak usah jauh2 lah tu Malaysia, VietNam sudah di atas 30% IPv6

Indonesia cuma 0.2%


> 7. Bagaimana dengan keamanan data pada pengguna IPV6?


Jauh lebih bagus daripada IPv4

Secara teknis ada di buku saya, cuma kalau di terangkan disini nanti pembaca-nya pusing


> 8. kata bapak tadi penggunaan IPV6 itu gratis, sedangkan IPV4 malah berbayar, itu seperti apa?


ISP kalau mau dapet IPv4 public harus bayar sementara kalau IPv6 gratis itu aja sih ..

tanya aja ke APJII kalau gak percaya