Cyberoam

From OnnoWiki
Jump to navigation Jump to search
Cyberoam1.jpeg

Untuk mereka yang mengoperasikan kantor kecil, sekolah, usaha kecil, atau mereka yang memberikan akses Internet gratis / dengan quota menggunakan HotSpot di Hotel, Restoran, ruang meeting dan pusing dengan blokir situs porno, manajemen bandwidth dll.

Tampaknya solusi menggunakan appliance Cyberoam ini lumayan enak tanpa perlu pusing masalah instalasi alat dll. Konfigurasinya relatif gampang dan bisa langsung operasional dan langsung memblokir situs yang tidak baik.


High Light

Ada beberapa hal yang tampaknya sangat menarik dari Cyberoam, antara lain,

  • Laporan yang sangat komprehensif. Siap mengakses apa, Web yang tidak baik yang di akses, kata kunci yang digunakan di search engine, siapa spammer, siapa penyebar virus dll sangat lengkap sekali. Ini menjadikan sangat menarik untuk laporan di kantor, siapa yang suka membuat perkara di jaringan :) ..
  • Sangat mudah sekali pengoperasiannya. Untuk dapat beroperasi dengan baik sangat di bantu oleh Wizard yang sangat menyederhanakan semua konfigurasi.
  • Anti Spam, Anti Virus, Web Filter ke hal-hal yang tidak baik langsung beroperasi tanpa perlu pusing kepala.
  • Deteksi serangan di jaringan pun berjalan tanpa perlu pusing.
  • Bagi mereka yang ingin menghitung keuntungan yang di peroleh dengan menggunakan Cyberoam dapat menggunakan Web http://www.cyberoam.com/cyberoam/servlet/Roi

Advanced

  • Ternyata bisa mengenali modem 3G USB & bisa dibuat supaya menjadi sambungan ke Internet alternatif.
  • Bisa kita buat untuk melakukan load balancing sekaligus antara beberapa sambungan ke Internet; termasuk satu yang ke 3G.

Konfigurasi Awal

IP address LAN 172.16.16.16
username       cyberoam
password       cyber
IP address WAN 192.168.2.1
IP address DMZ 10.10.10.1

Sisi User

Advanced

Referensi

Pranala Menarik